Alice Norin Akui Sulit Kontrol Emosi Saat Berpuasa

Altov Johar diperbarui 27 Jun 2015, 15:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Puasa bukan hanya soal menahan lapar dan haus. Tapi juga menahan emosi yang dapat mengurangi nilai puasa itu sendiri. Namun dalam prakteknya, hal itu sulit diterapkan. Ketimbang menahan lapar dan haus, Alice Norin mengaku lebih sulit menjaga emosinya saat sedang berpuasa.

Baca juga: Tertarik Bisnis Online? Simak Tips dari Alice Norin

"Kalau menahan makan dan minum masih bisa lah. Mungkin emosi ya kalau tiba-tiba ada orang yang bikin jengkel, ada telepon dengan nada yang enggak enak, dimarahi oleh siapalah, kita kan enggak pernah tahu. Hal kecil tapi jadi pembelajaran banget," ungkap Alice Norin kepada Bintang.com di acara Woman's Talk, Senayan City, Jakarta Pusat, Jumat (26/6/2015).

Alice berharap Ramadan 2015 ini dapat jadi pembelajaran baginya. Baik dari beribadah dan juga pendewasaan dirinya. "Pastinya, memaksimalkan dari tahun-tahun yang lalu. Semoga aku bisa jadi yang lebih-lebih dari sebelumnya. Lebih sabar," harapnya.

Setidaknya Ramadan ini Alice bersyukur bisa meluangkan waktu bersama suaminya tercinta. Walaupun hal itu tidak setiap hari dilakukan Alice Norin lantaran kesibukan syuting.

"Dimaksimalkan saja sih sih. Memasuki hari ke-10 alhamdulillah aku selalu sahur di rumah, cuma buka puasa enggak selalu. Dia (suami) sih mengerti pekerjaan aku Jadi semuanya lebih fleksibel," ujar Alice Norin.