Jadi Peran Utama, Acha Septriasa tak Jamin Penonton Banyak

Anto Karibo diperbarui 23 Jun 2015, 18:51 WIB

Fimela.com, Jakarta Puluhan film telah dibintangi oleh . Banyak di antaranya adalah film yang mampu meraup untung dengan raihan penonton terbanyak. Acha pun sempat menjadi satu di antara sekian aktris dengan bayaran termahal, dengan kisaran harga ratusan juta rupiah sekali main film.

Namun, dengan bayaran tinggi ini Acha tak berani menjamin kalau film yang dibintanginya pasti akan meraih sukses. Seperti ketika ia disinggung tentang film berjudul Bulan Terbelah di Langit Amerika yang akan mendapuknya kembali sebagai pemeran utama. Seperti diketahui, film yang akan disutradarai oleh Rizal Mantovani ini adalah sekuel dari film 99 Cahaya di Langit Eropa yang telah menjadi salah satu film tersukses di tanah air.

"Target jumlah penonton pasti maunya lebih banyak dari yang pertama. Kalau memang nanti turun gak tau juga sih. Bintang yang baik gak menjamin film itu laku atau tidak," kata Acha Septriasa saat konpers film Bulan Terbelah di Langit Amerika, di bilangan Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (20/6/2015).

Bagi Acha, seorang pemeran yang baik adalah yang bisa memberikan kualitas terbaik dalam perannya. Ia mempersembahkan akting yang maksimal dalam setiap film yang diperankannya. "Yang penting kita buat film ini sedemikian rupa. Sehingga yang nonton gak merasa rugi," ucap aktis yang pernah meraih Piala Citra sebagai Aktris Terbaik ini.

Baca Juga: Mimpi Acha Septriasa Main Film Sekuel Jadi Kenyataan

Sebagai seorang yang menjadikan dunia akting sebagai jalan hidupnya, Acha tak terlalu mempedulikan honor yang tidak setinggi seperti sebelumnya. Yang pasti, ketika menerima tawaran main di sebuah judul film, Acha Septriasa sudah memikirkannya masak-masak.

"Saya emang pernah ngomong gitu (honor turun), karena saya orangnya memang suka ngomong apa adanya. Alhamdulilah saya dapat apa yang saya mau. Rejeki bulan Ramadan tahun ini. Jadi selain benefit jadi muslim yang baik, aku bakal main sekuel dan akan jalan-jalan lagi," ucap . Bulan Terbelah di Langit Amerika yang disutradarai Rizal Mantovani, rencananya akan memulai syuting di Amerika Serikat pada Oktober mendatang.