Fimela.com, Jakarta Sebuah film bergenre science mistery berjudul 'Quantum the Movie' akan segera diproduksi. Film yang menggabungkan beberapa genre seperti horor, thriller, science fiction, dan drama ini mendapuk mantan personil Cherrybelle, Anisa Rahma sebagai bintang utama. Anisa pun mengaku penasaran.
"Aku suka kisah kisah misteri dan aku masih penasaran banget. Gimana rasanya bisa sampai tahap ketemu ruang dimensi lain, eh tiba-tiba ditawarin tema sains ini, aku tertarik banget, jadi pengen ngerasain gimana main film begini," kata Anisa Rahma di acara syukuran film 'Quantum the Movie', kantor Light On Pictures, Gandaria, Jakarta Selatan, Jumat (19/6).
Anisa berperan sebagai seorang mahasiswi yang menderita insomnia. Ia mengaku senang karena mendapatkan peran sesuai dengan usianya. "Iya, ini termasuk yang ingin, ini sesuai seperti umur aku juga, berperan sebagai mahasiswi yang terkena imbas masa lalu dengan mantan pacarnya," ucapnya.
Baca Juga: Bermain di Quantum The Movie, Anisa Rahma Janji Tampil Maksimal
Berperan dalam film yang juga dibintangi oleh Feni Rose dan Tiara Westlake ini, Anisa harus mengeksplor kemampuan aktingnya lebih mendalam. Pasalnya, Anisa belum pernah bersinggungan langsung dengan hal-hal yang berbau mistis.
"Tantangannya, gimana caranya aku menghayati lagi, soalnya aku belum pernah bersinggungan dengan hal mistis. Enggak (pernah) langsung. Penasaran, karena baru dengar dari kata orang, aku sendiri belum pernah merasakan itu. Aku pernah merinding aja, kalau melihat sih enggak," tutur Anisa.
Dengan genre film yang masih dibilang baru, Anisa Rahma berharap film ''Quantum the Movie' bisa diterima oleh masyarakat. Terlebih, cerita yang dibawakan dalam film memiliki banyak pesan moral.
"Harapannya, film bertemakan science mistery ini bisa disukai masyarakat. Dengan film ini, kita juga bisa mendekatkan lagi kepada Yang Maha Kuasa. Berarti kita mempercayai kuasa Tuhan," tukas Anisa Rahma.