Fimela.com, Jakarta Lee Min Ho menghadiri pers konferensi film 'Bounty Hunters' di Shanghai, Minggu (14/6). Dikutip dari Kdramastars, Sutradara Shin Tae Ra dan lawan mainnya Wallace Chung juga hadir di acara yang sama. Lee Min Ho memberikan penjelasan tentang perannya di film tersebut.
Lee Min Ho didaulat untuk memerankan pria cerdas yang pandai bela diri. Tak hanya itu, karakter tersebut digambarkan sebagai sosok yang sulit diprediksi, namun tetap punya sisi lucu.
"Ini adalah film perdana saya bermain komedi aksi. Peran saya adalah pria yang cerdas dan pandai bela diri. Saya merasa bangga karena dipercaya untuk akting bersama dengan bintang dari China. Saya pikir saya akan banyak belajar dari sini," ujarnya.
Baca Juga: Kepopuleran Tak Jamin Lee Min Ho Jadi Aktor Baru Film Terbaik
Wallace Chung memberikan testimoni setelah bekerja bersama dengan Lee Min Ho. "Setelah melihat hasil kerja Lee Min Ho, saya menyukainya. Saya berharap bisa menjadi teman baik dengannya lewat film ini. Saya pikir bisa membuat banyak perempuan cemburu dengan kedekatan ini," ujarnya.
Hingga saat ini aktris yang akan beradu akting dengan Lee Min Ho belum diumumkan. Hal ini membuat media berspekulasi bahwa Fan Bingbing yang akan menjadi pemeran utama wanita.'Bounty HUnters' digadang menjadi film kolaborasi China-Korea yang membutuhkan biaya tinggi. Selama Cannes Film Festival, film ini diprediksikan membutuhkan dana USD 16 juta (Rp 2,08 Trilyun) . Tapi seiring perjalanan biayanya bisa membenngkak menjadi USD 31 juta (Rp 4,03 Trilyun).