Fimela.com, Jakarta Drama '' baru saja rilis di Indonesia. Drama percintaan yang dibintangi olej dan ini tayang mulai Rabu (3/6/2015).
Alur cerita berbeda membuat drama 'Pinocchio' menarik untuk ditonton.
Secara garis besar, drama ini mengisahkan tentang sindrom yang dialami oleh seorang anak yang telah melakukan kebohongan. Anak itu akan cegukan apabila kebohongan terlontar dari bibirnya.
Drama Pinocchio sudah tayang di Korea Selatan pada 12 November 2014 dan berakhir 15 Januari 2015. Total hanya ada 20 episode yang disajikan oleh sutradara Jo Soo Won. Berkat keberhasilan Pinocchio, para pemainnya juga semakin melambung termasuk Lee Jong Suk. Ia bahkan baru saja terpilih sebagai Aktris Televisi Terfavorit (Most Popular-Actor Television) di ajang Baeksang Arts Awards 2015.
Penghargaan itu adalah sebuah kehormatan bagi pencapaian yang luar biasa di industri entertainment Korea Selatan di bidang film, televisi, dan teater. Selain itu, Lee Jong Suk makin laris mendapat tawaran menjadi bintang iklan.
Baca Juga: Kenalan dengan Lawan Main Park Shin Hye di 'Pinocchio'
Seperti dilansir dari allkpop, di tahun ini saja, pria kelahiran 25 tahun lalu ini sudah menjadi bintang iklan untuk 11 produk. Jumlah itu bisa bertambah lagi, karena tahun 2015 baru memasuki bulan Juni. Sebagai pertandingan, di awal karirnya pada 2009. Lee Jong Suk baru membintangi dua iklan. Sedangkan di tahun lalu tampil 9 kali sebagai bintang iklan.
Dua produk terakhir yang mendapuk Lee Jong Suk sebagai bintang iklan adalah Allure dan Sunkist. Tak hanya menjadi bintang iklan di Korea, Lee Jong Suk juga menjadi model iklan di Vietnam, China dan Indonesia. Tawaran bermain film dan drama tentunya juga semakin banyak. Meski begitu, Lee Jong Suk tetap selektif menerima tawaran bermain. Setelah sukses bersama di drama , kita nantikan saja kiprah berikutnya.