SHINee Luncurkan Video Klip Baru Berjudul View

Dreses Putranama diperbarui 19 Mei 2015, 14:50 WIB

Fimela.com, Jakarta SHINee kembali menggebrak industri musik Korea dengan video Klip terbarunya. Video klip berjudul View tersebut akhirnya dirilis setelah menunggu beberapa lama.

Lagu ini diproduksi oleh tim komposer dari britania yaitu LDN Noise. Sedangkan untuk liriknya, lagu ini ditulis oleh salah satu member SHINee, Jonghyun.

Lagu ini memiliki tempo yang cepat dengan alunan musk house. LDN Noise selaku komposer dari lagu ini menampilkan komposisi lagu yang khas dan stylish.

Baca juga: SHINee Unggah Video Teaser Untuk Album Terbaru

Lagu ini merupakan bagian dari album comeback mereka yang berjudul Odd. Album ke-4 SHINee ini memang direncakan rilis pada 18 Mei kemarin.

Sebelumnya SHINee telah merilis teaser tentang video klip comeback mereka. Pada 11 Mei lalu SHINee mengumumkan bahwa mereka akan merilis video klip baru. Berita tersebut langsung menimbulakn respon yang bagus dari para penggemarnya.

Para penggemar SHINee pasti sangat bergembira dengan video klip dari boyband kegemarannya. Penasaran dengan video klip yang sudah ditonton lebih dari 6 juta kali ini? saksikan video lengkapnya dibawah ini.

What's On Fimela