8 Kiat Jitu Lulus SNMPTN 2015

Sherly Iskandar diperbarui 09 Mei 2015, 11:29 WIB

Fimela.com, Jakarta Kuliah di perguruan tinggi negeri adalah impian semua siswa SMA. Maka mereka pun berusaha keras supaya bisa lulus SNMPTN 2015. Apa saja kiat lulus SNMPTN? Berikut Bintang.com paparkan untukmu.

Cari Tahu Passing Grade

Sesuaikan kemampuanmu dengan nilai terendah jurusan yang kamu minati.

Siapkan Raport

Salah satu pertimbangan kamu lulus SNMPTN adalah nilai raportmu dari semester 1 sampai 7 di SMA. Ayo dicek nilai-nilai kamu~

Pastikan Jurusan yang Dipilih Sesuai Minat

Ini jelas yang paling penting. Kamu harus memiliki minat yang kuat untuk masuk ke jurusan yang kamu inginkan. Kalau enggak, kamu hanya membuang sisa hidupmu di dunia.

Jangan Ikut Teman

Ini kenapa kamu harus memiliki minat untuk jurusan kuliah. Percayalah, ikutan teman walaupun jurusannya gak kamu minati itu menyebalkan sekali. Selain itu, setelah kuliah kamu gak akan sedekat saat sekolah dengan teman-temanmu. Mereka memiliki kesibukan masing-masing.

Kurangi Berpesta

Lebih baik menyepi di rumah saja. Jadi anak kalem sampai hasil diumumkan. Berpestalah setelah kamu dinyatakan lulus dan mendapatkan perguruan tinggi dengan jurusan yang kamu minati.

Rajin Ibadah

Dekatkan diri pada Tuhan. Karena hanya Dia yang punya kuasa atas semua yang terjadi di hidupmu.

Selalu Minta Doa Restu Orangtua

Supaya orangtuamu juga mendoakanmu. Karena doa orangtua untuk anaknya dijamin selalu manjur.

Banyak Berbagi

Dalam bentuk traktir-traktir teman. Nanti teman-temanmu niscaya akan mendoakanmu supaya lulus SNMPTN.

 

Demikian kiat jitu lulus SNMPTN 2015. Semoga mendapatkan hasil yang diinginkan!

 

Baca juga: Inilah 10 Universitas yang Paling Diincar Peserta SNMPTN 2015