Kecelakaan Helikopter Pakistan 'Bunuh' Istri Duta Besar Indonesia

Ardini Maharani diperbarui 08 Mei 2015, 20:19 WIB

Fimela.com, Jakarta Sebuah kecelakaan helikopter milik militer terjadi di Pakistan. Benda ini jatuh di wilayah Gilgit-Baltistan, Pakistan Utara, seperti diberitakan situs bbc.com, Jumat (8/5).

Tujuh orang tewas dalam kejadian itu, termasuk istri dari Duta Besar Indonesia untuk Pakistan, istri dari duta besar Malaysia, duta besar Norwegia, duta besar filipina, dua pilot, dan satu kru helikopter.

Belum ada keterangan pasti soal kecelakaan ini. Berbagai spekulasi merebak, salah satunya keterlibatan kelompok ekstremis Taliban di belakang insiden ini.

Namun Menteri Pertahanan Pakistan Khawaja Asif mengatakan pemerintahnya masih menganggap ini kecelakaan. Bakal ada penyelidikan lebih lanjut.

Korban lain kecelakaan helikopter di Pakistan ini dilarikan ke rumah sakit militer di Gilgit.