Susan Sameh: Tak Perlu Latah Ikut Pesta Bikini

Edy Suherli diperbarui 28 Apr 2015, 14:12 WIB

Fimela.com, Jakarta Susan Sameh termasuk artis yang tidak setuju dengan yang sempat heboh akan digelar setelah UN 2015 berakhir. Menurutnya sebagai bangsa Indonesia yang memiliki budaya yang luhur, tak perlu ikut-ikutan pesta bikini ala masyarakat Barat.

Karena itulah bintang film Wewe ini menentang penyelenggaraan pesta bikini. “Ngapain ikut-ikutan budaya Barat bikin pesta bikini segala. Negara kita ini kan menyunjung tinggi adat dan budaya Timur. Meniru budaya Barat oke saja, tapi tirulah yang baik-baik saja. Jangan latah meniru kebiasaan atau budaya yang tidak bagus,” terangnya saat dihubungi dalam sebuah acara di kawasan SCBD Jakarta, Minggu (26/4/2015).

Baca juga: Pesta Bikini Terjadi Akibat Anak Memberontak

Buat Susan, seorang perempuan bisa terlihat seksi tanpa harus terbuka dengan busana model bikini. “Kalau kita cerdik, bisa saja tampil seksi walau tidak mengumbar bagian tubuh yang mustinya harus ditutupi. Jadi tergantung kitanya yang harus cerdik berbusana,” turunya.

Kalau pun ingin menggunakan busana model bikini, lanjut Susan, gunakanlah sesuai dengan tempat. Saat memang akan berenang ya silahkan. “Boleh menggunakan busana dengan bikini, namun digunakan sesuai fungsi. Saat Anda mau berolah raga renang bolehlah menggunakan busana renang model bikini. Tetapi sekarang kan sudah banyak busana renang yang relatif sopan sebagai pilihan,” tambahnya.

Susan menekankan, harga diri seseorang perempuan dari sikap dan penampilannya. “Kalau seseorang sudah gemar sekali mengumbar aurat dan pamer bodi yang semustinya ditutupi, akan kesulitan sendiri ke depan. Citra di masyarakat kalau kita gemar memamerkan aurat akan berbeda. Makanya mari kita jaga penampilan masing-masing,” sarannya.