Kisah Manis Para Bintang yang Dipertemukan Lewat Ta'aruf

Riswinanti diperbarui 19 Apr 2015, 15:26 WIB

Fimela.com, Jakarta Pernikahan Risty Tagor dan Stuart Collin memang cukup fenomenal karena dijalani tanpa melalui proses pacaran, atau dikenal dengan istilah ta'aruf. Pasangan ini memang membuat publik terkejut saat mengumumkan pertunangan mereka pada awal April 2015 lalu.

Nyatanya, ta'aruf tak hanya dilakukan oleh Risty dan Stuart saja. Sebelumnya, sejumlah selebritis juga menemukan jodohnya lewat proses yang sesuai dengan ajaran Islam ini. Justru lewat ta'aruf hubungan rumah tangga para bintang ini terlihat langgeng dan romantis.

Penasaran kan siapa saja para bintang yang dipertemukan dengan pasangan lewat proses ta'aruf? Bagaimana pula pahit getir dan kisah romantis yang mereka jalani saat melalui fase perkenalan ini? Yuk kita bahas cerita mereka satu persatu!

Risty Tagor dan Stuart Collin

Berita tentang pernikahan Risty Tagor dan Stuart Collin tentunya masih hangat, karena baru berlangsung Minggu (19/4) pagi. Sebelumnya, pasangan ini mengumumkan pertunangan mereka pada awal April, lewat akun Instagram masing-masing.

Publik memang tidak menyangka bahwa wanita yang pernah menikah dengan Rifky Balweel itu akhirnya diperistri oleh Stuart. Tak hanya menjalani hubungan secara Islami lewat proses ta'aruf, keduanya bahkan menjalani pemotretan pre wedding dengan cara syariah pula, yaitu tanpa saling bersentuhan.


Yulia Rachman dan Alzipco Fauzi

Lama tidak muncul, Yulia Rachman mendadak membawa kabar mengejutkan. Secara diam-diam, wanita berhijab ini telah dinikahi seorang pengusaha, sekaligus ustaz, bernama Alzipco Fauzi pada Sabtu, 18 Maret 2015 di Hotel Novotel, Kota Bogor, Jawa Barat. 

Saat dimintai keterangan, Yulia pun membenarkan bahwa dirinya telah dinikahi oleh pria yang akrab disapa Zipco tersebut. Walau mereka baru kenal dan menjalani ta'aruf selama tiga bulan, namun baik Yulia maupun Zipco sama sekali tidak gentar membina rumah tangga bersama.


Dude Harlino dan Alyssa Soebandono

Kisah cinta Dude Harlino dan Alyssa Soebandono adalah salah satu cerita paling manis di dunia selebriti Indonesia. Bagaimana tidak, keputusan mereka untuk menikah adalah hal yang sama sekali tidak diduga oleh para penggemar dan orang dekat mereka.

Sebelum menikah, pasangan ini masing-masing dikabarkan dekat dengan orang lain. Dude sempat dikabarkan dengan Asmirandah, sementara Alyssa sempat diketahui berpacaran dengan Desta Clubeighties. Namun akhirnya, takdir malah mempertemukan Dude dan Alyssa dalam pernikahan yang indah.


Oki Setiana Dewi dan Ory Vitrio

Oki Setiana Dewi memang sosok bintang yang menjadi panutan banyak orang, terutama kaum muslimah. Pasalnya, dia tetap konsisten menjalani hidup dengan cara Islami, walau berprofesi sebagai entertainer. Dia bahkan menjadikan pekerjaannya sebagai salah satu cara untuk berdakwah.

Soal pernikahan pun ternyata juga sama. Bintang Ketika Cinta Bertasbih ini memilih untuk tidak melalui proses pacaran, namun melakukan ta'aruf. Walau belum lama kenal, dia mantap menikah dengan Ory Vitrio pada Januari 2014, karena yakin pernikahan akan memberikan rahmat baginya.


Nuri Maulida dan Pandu Kesuma Dewangsa

Perjalanan cinta Nuri Maulida memang tidak bisa dikatakan mudah. Bagaimana tidak, dia sempat dua kali gagal menikah, karena berbagai alasan yang pastinya membuat hati sang bintang sesak.

Namun nyatanya, segala cobaan itu tak membuat imannya terkoyak. Dia bahkan mantan mengenakan hijab dan menjadi muslimah seutuhnya. Pada akhirnya, dia menjalani ta'aruf dan resmi dinikahi Pandu Kesuma Dewangsa pada November 2014 lalu. 

Well, ternyata Risty Tagor dan Stuart Collin tidak sendirian, kan? Artis-artis tersebut menunjukkan bahwa hubungan yang langgeng tak harus diawali dengan fase pacaran. Nyatanya, hubungan mereka malah terlihat adem ayem dengan perkenalan yang singkat namun penuh makna. Sepakat?

What's On Fimela