Roweina Umboh Siapkan yang Terbaik untuk Anaknya

Edy Suherli diperbarui 15 Apr 2015, 15:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Setelah kepergian James Sahertian kini Roweina Umboh harus menjadi single parents untuk kedua buah hatinya. Roweina dan James hidup dalam lingkungan entertain, bukan berarti ia mengarahkan anaknya untuk terjun kedunia yang sama, meskipun salah satu anaknya sudah mengikuti jejak karier Roweina dan James.

Kini salah satu anaknya Sharon Sahertian sudah terjun kedunia entertain. Menyadari hal itu Roweina ingin membimbing Sharon dibaik buruknya dunia entertain. "Saya sekarang single parents, berarti tugas saya juga saya harus menjabarkan beratnya dunia entertain seperti apa baik buruknya seperti apa," tutur Roweina Umboh di Heaven Crematorium, Pluit, Jakarta Utara, Selasa (14/4/2015).

(Baca juga: Usai Dikremasi, Abu Jenazah James Sahertian Dilarung di Ancol)

Meski Roweina dan James tak ingin putra-putrinya ikut terjun ke dunia entertain, namun mereka membebaskan anaknya untuk mengikuti jalan hidup kedua orangtuanya atau tidak. "Sebenarnya, saya dengan Mas James tidak mau, kaerna saya tahu dunia ini cape. Kebetulan dia (Sharon Sahertian) dapet peran utama saya tanya dulu dia mau apa engga, jadi dia bilang mau, tapi udah tau ya cape," jelas Roweina.

Untuk putranya yang masih kecil, Roweina juga membebaskan anaknya menempuh karier di jalan yang sama atau tidak, namun karena Sean Sahertian masih kecil, Roweina lebih membiarkan Sean menghabiskan waktunya selayaknya anak kecil. "Belum, untuk ke sininya dia belum, karena masih segitu (kecil) usianya," tambah Roweina.

(Baca juga: James Sahertian Wafat, Roweina Jadi Tulang Punggung Keluarga)

Kini, aktris yang dulu juga sering terlihat di layar kaca dalam perannya di Warkop DKI, harus menjaga kedua anaknya sendirian. Meski demikian, Roweina akan selalu memberikan yang terbaik untuk anak-anaknya. "Saya ga tau bakat anak-anak ke mana, tapi yang pasti saya akan memberikan yang terbaik untuk anak," harapnya.

What's On Fimela