Zayn Malik Memang Tak Nyaman di One Direction

Fimela diperbarui 08 Apr 2015, 09:56 WIB

Fimela.com, Jakarta Kabar hengkangnya Zayn Malik dari One Direction memicu rekasi kekecewaan dari para penggemar. Maklum Zayn merupakan salah satu personil yang memiliki banyak penggemar di 1D. Banyak yang kecewa dan sedih dengan keputusan Zayn untuk keluar dari 1D. Dalam beberapa kesempatan Zayn memang sudah terlihat tidak nyaman berada di boyband yang membesarkan namanya tersebut. Seringkali Zayn terlihat sedih dan tidak bersemangat ketika tampil bersama 1D. Berikut adalah beberapa tanda-tanda yang menunjukkan bahwa Zayn akan keluar dari 1D.

1.Melewatkan EMA.

Zayn tidak muncul dalam penerimaan penghargaan Europe Musi Award. Dalam acara tersebut One Direction mendapatkan penghargaan dan seharusnya Zayn hadir untuk memberikan satu atau dua patah kata. Tetapi nyatanya hanya Harry, Liam, Louis, dan Niall saja yang muncul. Zayn berhalangan hadir dengan alasan sakit.

2.Tidak Hadir dalam Acara Screening Film "This is Us".

Ketika One Direction mengadakan acara amal dalam rangka screening film mereka "This is Us", Zayn tidak terlihat. Hanya keempat anggota 1D saja yang muncul. Lagi-lagi Zayn beralasan sakit.

Selengkapnya tentang 7 band The Next One Direction...

3.Melewatkan Pernikahan Ibu Louis.

Ketika rekannya sesama anggota One Direction Luois Tomlinson tengah berbahagia karena Ibunya menikah, Zayn lagi-lagi tidak hadir. Zayn malah pergi bersama teman-temannya untuk berkemah

4.Ingin Keluar dari 1D Ketika Masih di X-Factor.

Pada saat masih mengikuti ajang pencarian bakat X-Factor, Zayn sudah mengungkapkan keinginannya untuk keluar dari grup. Dia beralasan karena tidak ingin menari.

5.Melewatkan Pertandingan Amal Niall Horan.

Ketika rekan satu band nya mengadakan pertandingan sepakbola untuk amal, Zayn tidak bisa hadir. Padahal anggota lainnya seperti Harry, Liam, dan Louis menyempatkan diri mereka untuk datang ke cara yang diadakan Niall. Untuk kali ini Zayn tidak menjelaskan alasannya mengapa dirinya tidak hadir.