Fimela.com, Jakarta Perceraian dengan Donny Gahral Adian, menambah panjang daftar artis yang bercerai saat mereka menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Selain Rieke-Donny, ada nama Venna Melinda-Ivan Fadilla Soedjoko, Lidya Kandou-Jamal Mirdad, Rachel Maryam-Muhammad Akbar Perdana.
Rieke resmi berpisah dengan Donny pada 13 Januari 2015 di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat. Rieke melayangkan gugatan pada 15 Desember 2014. Mereka menikah pada pada 23 Juli 2005 lalu. Pernikahan mereka dikaruniai tiga anak, yakni Sagara Kawani serta si kembar, Misesa Adiansyah dan Jalumanon Badrika.
Nasib serupa juga dialami Venna Melinda dan Ivan Fadilla Soedjoko. Setelah melalui persidangan yang sangat alot, Pengadilan Agama Jakarta Selatan akhirnya memutus perceraian mereka pada 18 Maret 2014. Venna mengajukan gugatan cerai kepada Ivan pada 22 Februari 2013. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai dua orang anak, Verrell Bramasta dan Athalla Naufal.
Perceraian juga terjadi pada pasangan Jamal Mirdad dan Lidya Kandou. Lidya memasukkan gugatan kepada Jamal ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 8 Maret 2013. Pengadilan memutuskan perceraian mereka pada 4 Juli 2013 setelah membangun biduk rumah tangga selama 27 tahun. Dari perkawinan mereka lahir empat anak, yaitu Hanna Natasya Maria, Kenang Kana, Naysila Nafulany Mirdad dan Nathana Ghaza.
Selain itu, Rachel Maryam pun bercerai dengan suaminya, Muhammad Akbar Perdana pada 13 Oktober 2010. Di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Pernikahan mereka dikaruniai seorang putra bernama Kale Mata Angin.
Publik tentu saja terhenyak dengan perceraian Rieke Dyah Pitaloka dengan Donny Gahral Adian, Venna Melinda dengan Ivan Fadilla Soedjoko, dan Lidya Kandou dengan Jamal Mirdad, Rachel Maryam-Muhammad Akbar Perdana. Apalagi, sang istri yang mengajukan gugatan cerai. Perceraian mereka bukti, sukses dalam dunia politik, tak menjamin sukses dalam rumah tangga.