Fimela.com, Jakarta Nonton 'Furios 7' di bioskop IMAX bisa memacu adreanlinmu lebih tinggi. Pasalnya, bioskop IMAX memberikan sensasi nonton dengan layar jernih. Kini warga Bekasi, Jabar juga bisa merasakan kecanggihan tehnologi ini.
Rabu (1/4) Cineplex 21 resmi merilis studio IMAX ke-4 di Summarecon Mal Bekasi. Total daya tampung Summarecon Mal Bekasi IMAX mencapai 394 penonton. Dan untuk menikmati kualitas gambar yang mumpuni di teater IMAX Summarecon Mal Bekasi, tiket dibrandol dengan Rp. 50,000 (Senin s/d Kamis), Rp. 60,000 (Jumat), Rp. 75,000 (Sabtu/Minggu/Libur).
Sebelumnya Cineplex 21 membuka stusio IMAX di Mal Gandaria City, Mal Kelapa Gading, dan Summarecon Mal Serpong. "Ada perbedaan pengalaman menonton dalam menghadirkan teater IMAX. Semoga kehadiran Cinema XXI teater IMAX dapat menjadi jawaban kepada masyarakat dalam menikmati pengalaman menonton dengan teknologi revolusioner," kata Catherine Keng, Corporate Secretary Cineplex 21 melalui rilis.
Cineplex 21 menargetkan mempunyai sepuluh Cinema IMAX. Di Gandaria City dibuka di tahun 2012 dan film pertama yang diputar adalah The Avengers. Lalu tahun 2013 di Kelapa Gading dan tahun berikutnya di Tangerang. "Kami ingin semakin banyak penonton yang merasakan asyiknya nonton di IMAX," katanya. Bersiaplah Nonton Dragon Ball Bioskop IMAX 3D
IMAX menyajikan Teater IMAX mempunyai keunggulan tersendiri dari teater atau bioskop pada umumnya. Yang pertama, gambar sejenih kristal. Yang kedua, suara tiga dimensi. Ketiga, bentuk dan ukuran layar yang berbeda. Dengan layar super-lebar yang dirancang secara geometri, penonton akan merasa menjadi bagian dari film yang ditampilkan. Jadi kita merasa seperti berada di dalam film bukan sekedar menontonnya.