Setelah 5 Tahun, Zayn Malik Resmi Keluar dari One Direction

Nizar Zulmi diperbarui 26 Mar 2015, 01:56 WIB

Fimela.com, Jakarta One Direction baru saja membuat publik Indonesia bersorak sorai dengan suguhan konser super megah di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta Rabu (23/3). Namun, dalam sekejap rasa bahagia itu sirna kala pihak manajemen mengumumkan bahwa Zayn Malik secara resmi telah keluar dari One Direction!

Memang selama ini banyak rumor bertebaran terkait rencana hengkangnya salah satu dari personel One Direction. Dan akhirnya setelah 5 tahun berjuang bersama, One Direction harus rela melepas kepergian Zayn Malik dari formasi mereka. 

Ratapan jutaan fans yang meminta Zayn untuk tetap menjadi bagian dari One Direction tak mampu mengubah keputusan bulatnya. Melalui akun Facebook resminya, pihak manajemen mengumumkan pernyataan yang mungkin akan melukai hati seluruh fans di berbagai penjuru dunia.

"Setelah lima tahun yang luar biasa ini, Zayn Malik telah memutuskan untuk hengkang dari One Direction. Niall, Harry, Liam, dan Louis akan tetap bertahan dengan empat personel dan melanjutkan rangkaian tur keliling dunia dan juga album kelima yang dijadwalkan rilis akhir tahun ini," tulis manajemen 1D beberapa jam lalu.

Di tulisan tersebut juga terdapat kutipan dari produser mereka, Simon Cowell. Ia tentu sangat menyayangkan keputusan Zayn pergi dari One Direction. Namun ia juga merasa bangga karena selama ini Zayn begitu banyak mengalami perkembangan.

"Aku ingin berterimakasih kepada Zayn atas segala yang ia lakukan selama ini untuk One Direction. Sejak pertama mengenalnya pada 2010 lalu, aku sangat tertarik, dan bangga dengannya. Dia telah berkembang menjadi lebih percaya diri, dan aku sangat menyayangkan kepergiannya," ungkap Simon seperti dikutip di laman Facebook One Direction.

Tak lupa Simon juga coba menenangkan fans bahwa One Direction akan tetap berjalan dengan empat personel tersisa. Meski begitu, kepergian Zayn Malik pun akan meninggalkan luka mendalam bagi Directioners, luka yang mungkin takkan pernah terobati.