Acha Septriasa Kapok Jadi Penyanyi Karena.....

Nizar Zulmi diperbarui 25 Mar 2015, 11:10 WIB

Fimela.com, Jakarta Artis cantik Acha Septriasa pernah merasakan manis dari kerja keras di dunia tarik suara yang pernah digelutinya. Dikenal luas berkat soundtrack film yang dibawakan secara indah dan menyentuh, kini Acha mengaku kapok. Apa penyebabnya?

Rupanya pemilik nama Juwita Septriasa ini merasa prihatin dengan kondisi pasar musik tanah air yang tak lagi menjanjikan. Ia berpendapat bahwa saat ini menjual karya musik merupakan hal yang sangat sulit.

"Menurutku jadi penyanyi sekarang susah, jualannya di mana? Untung gue main film, kalo nggak gimana hayo," kata Acha saat berkunjung ke redaksi Bintang.com Selasa (24/3). 

Acha menambahkan pembajakan yang makin liar menjadi salah satu penyebab utama ambruknya industri musik Indonesia. Lebih mirisnya lagi, cukup kencang beredar bahwa kadang ada oknum yang sengaja melempar karya musik untuk dibajak sebagai sarana promosi gratis.

"Sekitar 2007-2008 aku ngerasa pembajakan mulai sadis. Dan di situ aku sadar bahwa kalo emang mau jadi penyanyi harus benar-benar bisa bertahan," ungkapnya.

Dengan kondisi yang seperti itu, Acha Septriasa bersyukur dengna keputusannya untuk fokus bermain film. Namun hal itu bukan berarti ia benar-benar lepas dari hobinya menyanyi. Sebagai penulis lagu, ia masih berharap bisa menyalurkan kreativitasnya dalam bermusik.

"Aku tuh orangnya emang suka nulis lagu, kaya bikin lirik sama nada-nada gitu. Ya liat nanti lah," pungkas Acha Septriasa.