Dua Anak Tidak Cukup Bagi Ririn Dwi Ariyanti

Anto Karibo diperbarui 13 Mar 2015, 00:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Dua anak cukup, begitu program keluarga berencana (KB) yang sering digaungkan oleh pemerintah. Namun, slogan itu tak cukup menarik perhatian Ririn Dwi Ariyanti. Ia mengaku masih membuka peluang untuk menambah buah hati lagi.

Dari pernikahannya dengan Aldi Bragi, Ririn telah dikaruniai 2 anak yaitu Siti Alana Kalyani (3) dan Siti Alecia Kaira (2). "Insyallah. Lihat aja deh, sudah seru. Tapi kalau dikasih, alhamdulillah," kata Ririn Dwi Aryanti saat ditemui di Hotel Millenium, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (11/3/2015).

Saat ini anak paling kecil Ririn Dwi Ariyanti sudah tidak menyusu. Ini pula yang menjadi alasan Ririn untuk mendapatkan momongan lagi. Ririn memang telah berikrar untuk memprioritaskan anak dan keluarga dibandingkan pekerjaan.

"Anak enggak menyita waktu, bisa disesuaikan sama tanggung jawab lain. Kalau menyusui (yang kecil) sudah selesai. Enggak pakai jamu. Distop aja. Rewel ya. Kasihan tapi tiga hari rewelnya, habis itu selesai," ujar istri Aldy Bragi ini.

Sebagai ibu rumah tangga, Ririn pun telah terbiasa melakukan berbagai aktivitas bersama anak-anaknya. Terutama mengantarkan anak ke sekolah setiap hari. "Nganterin anak sekolah dan ngurusin lainnya aja," tandas Ririn Dwi Ariyanti.

BACA JUGA YA!

Ririn Dwi Ariyanti Tularkan Pola Hidup Sehat pada Anak

Ini Alasan Cynthia Ramlan Tolak Poligami

Cynthia Ramlan Mantan Pebalap Liar

Nikita Willy 'Dipinang' Rapper Asal Jerman