Vino G Bastian Pegang Pistol di Poster Film Toba Dreams

Puput Puji Lestari diperbarui 09 Mar 2015, 16:29 WIB

Fimela.com, Jakarta merilis poster resmi melalui akun twitter. Dalam poster tersebut, Vino G. Bastian dan Mathias Muchus tampak punggung. Vino memegang pistol tangan kanan dengan lemas.

Toba Dreams bercerita perjuangan Sersan Tebe (Mathias Muchus) dengan penuh perjuangan mengurus anak-anaknya. Mengurus anak tak semudah yang dibayangkan Tebe, ia harus mengalami kesulitan saat anak sulungnya Ronggur (Vino G Bastian) yang memberontak ketika mencintai wanita beda agama bernama Andini (Marsha Timothy). Kisah Sersan Tebe dan anaknya bermula dan berujung di keindahan Balige di Danau Toba.

 Film “Toba Dreams” merupakan film yang diproduksi TB Silalahi Center bersama Citra Semesta Sinema. Film ini merupakan dukungan untuk Danau Toba yang akan diusulkan sebagai geopark dunia ke UNESCO. Syuting film ini dilakukan separo di pinggiran Danau Toba dan separo lagi di Jakarta. Biaya produksi film ini dikabarkan sekitar Rp 10 Miliar.

Lewat Sersan Tebe, film ini juga menggambarkan kejujuran, kesetiaan, komitmen dan pengabdian seorang prajurit Angkatan Darat. Walaupun dalam keadaan sulit untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari tetap menjungjung tinggi sumpah prajurit dan tidak silau terhadap harta. Selain itu juga menggambarkan kerukunan umat beragama yang ditunjukkan oleh seorang prajurit yang telah mendapat pembinaan semasa aktif di TNI khususnya TNI AD.

Selain Vino G Bastian dan Mathias Muchus, Sutradara Benny Setiawan menggandeng aktor dan aktris kawakan dalam film dibawah rumah produksi Semesta Cinema dan TB Silalahi center. Nama-nama beken seperti Ramon J. Tungka, Marsha Timothy, Jajang C Noer, dan Boris. Rencananya, film ini akan tayang pada 3 April 2015.

 

What's On Fimela