Sandra Dewi, Tak Peduli Dibilang Kekanak-kanakan

Anto Karibo diperbarui 07 Mar 2015, 15:13 WIB

Fimela.com, Jakarta Meski sudah dewasa, namun masih senang mengunjungi Dinseyland. Tak pelak, di antara teman-temannya, Sandra paling kerap dicap masih kekanak-kanakan karena masih setia menyukai para princess Disney.Namun ia tak peduli dengan ejekan itu.

"Banyak teman-temanku yang mengatakan kalau aku masih childish, belum grow up karena masih menyukai karakter-karakter princess Disney. Tapi aku tak peduli. Apa lah lu San sudah gede, Disneyland terus," ungkap Sandra Dewi saat ditemui di Walt Disney Indonesia, World Trade Center, Metropolitan Complex, Jalan Jend. Sudirman, Jakarta Selatan, Jumat (6/3/2015).

Ini merupakan sebuah peringatan bagi siapa saja yang tidak begitu mengenal karakter Sandra Dewi. Ya, setiap orang yang mau mengajak Sandra Dewi untuk menyambangi kota-kota di negara ini harus waspada. Karena bisa dipastikan Sandra Dewi bakal menjadi 'gila' jika sudah masuk ke kota tersebut.

Pasalnya, di kota-kota tersebut terdapat wahana Disneyland yang menjadi favorit Sandra. Kelima tempat itu adalah Disneyland California, Disney World Florida, Disneyland Tokyo, Disneyland Hong Kong, dan Disneyland Paris.

"Kalau ke negara yang ada Disneyland-nya, aku harus ke mampir deh," tutur Sandra semangat.

Ketika Sandra berada di kota-kota tersebut, ia tak segan untuk cuek terhadap selain Disneyland. Ia bakal mempersiapkan diri semaksimal mungkin untuk bisa menikmati seluruh wahana di negeri dongeng tersebut.

"Aku kan senang ke Disneyland. Jadi kalau pas di kota itu, malemnya ga mau ke mana-mana. Karena ke Disneyland selalu pagi banget, tidur cepat dan seharian besoknya ke Disneyland," ujarnya.

 

BACA JUGA YANG INI!

Si Cantik Sandra Dewi, Putri Disney Dari Indonesia

Sandra Dewi Jadi Artis Karena Mimpi 

Cerita Cinta Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto di Maladewa

Selena Gomez Tak Secantik Bayangan Kalian, Mau Bukti?