Ups! Rita Ora - Kim Kardashian Tak Sengaja Pakai Baju Kembar

Riswinanti diperbarui 27 Feb 2015, 12:50 WIB

Fimela.com, Jakarta Rita Ora dan Kim Kardashian adalah dua wanita yang sama-sama punya pengaruh di dunia internasional. Namun yang terjadi pada mereka kali ini benar-benar memalukan dan di luar dugaan! Apa yang terjadi?

Seperti dilaporkan oleh Daily Mail, Rita Ora muncul di pesta Mert & Marcus House of Love pada Kamis (26/2) malam. Dia tampak menarik dengan gaun lateks warna pink, yang warnanya hampir sama dengan kulitnya.

Namun secara tak terduga, Kim Kardashian juga menganakan fashion tersebut di hari yang sama. Desain gaun yang mereka kenakan mungkin berbeda, namun bahan yang sama persis jelas membuat banyak orang (termasuk mereka sendiri) tercengang.

Rita mengenakan gaun kemben, namun dengan strap yang disambungkan dengan penutup leher. Gaun yang panjangnya selutut itu tampak cantik dengan paduan sepatu hak tinggi dengan warna yang sama.

Sementara itu, Kim mengenakan gaun yang menutup leher hingga lutut, dan dipadu dengan jaket bulu-bulu. Dia juga mengenakan sepatu dengan warna senada, namun dengan pengikat kaki yang transparan.

Gaya rambut dan make-up juga menjadi pembeda di antara mereka. Bisa dibilang, Rita memilih gaya yang lebih 'ABG' dari selera busana Kim kali ini. Kalau menurut kalian siapa yang lebih keren?

 

WAJIB BACA!

Selena Gomez Tak Secantik Bayangan Kalian, Mau Bukti?

Justin Bieber Dilebur Bisa Jadi Buaya, Tidak Percaya?

Saat Galau Melanda, Apa Sih Yang Dilakukan Para Artis?

Bencana! Jangan Sampai Kalian Mengenakan Baju Ini di Oscar

Transformasi Ajaib Selena Gomez, Bikin Takjub!

What's On Fimela