Sukses

Beauty

Acroyoga, dari Terapi Tulang Belakang sampai Tingkatkan Kesuburan!

Next

acroyoga

Jakarta FIMELA.com pun menyambangi kantor Fajar Putra, insturktur yoga sekaligus pemiliki PENYogaStar, untuk mengulik lebih jauh soal Acroyoga ini. Fajar memang dipercaya jadi instruktur pribadi beberapa selebriti ternama, seperti Luna Maya, Andien, dan juga Olla Ramlan. Nggak heran kamu bakal melihat deretan foto selebriti tersebut di Instagram pribadi mereka maupun di Instagram miliki Fajar.

Apa itu Acroyoga?

Acroyoga adalah penggabungan dari akrobatik, yoga, dan terapi. Acroyoga sudah ada sejak pertama kali yoga diperkenalkan di India, namun sekolah Acroyoga ini baru ada sekitar tahun 2003 di Montreal, Kanada. Dari sinilah Acroyoga berkembang pesat hingga dua tahun terakhir marak di Jakarta.

Jika dilihat secara kasat mata, olahraga ini terkesan terlalu ekstrim, padahal menurut Fajar, kalau sudah mencobanya kamu akan merasakan bahwa olahraga ini hanya membutuhkan penguatan badan untuk bisa melakukan Acroyoga ini. Seseorang pasti harus mengerti soal gerakan yoga sebelum mencoba untuk melakukan Acroyoga. Hal tersebut untuk memudahkan proses komunikasi yang berlangsung saat melakukan gerakan Acroyoga.

Jika saat yoga kamu terbiasa melakukan semua gerakan sendiri maka ketika Acroyoga ini gerakan-gerakannya dilakukan berpasangan atau lebih. Fajar sendiri pernah melakukan Acroyoga bertiga dengan Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie�see their Instagram. �Bahkan, kalau di luar negeri sudah pernah sampai 8 orang,� sahut Fajar.

Next

acroyoga

Manfaat Acroyoga

Acroyoga memberikan satu sensasi yang memicu adrenalin yang mencetuskan pembakaran, dengan kardio yang ada dan dengan cara yang menyenangkan. Acroyoga juga bisa membentuk postur tubuh karena banyak melibatkan tulang punggung, selain perut, kaki, dan tangan.

Di Acroyoga juga bisa memberikan pengenalan sifat masing-masing orang. Seperti yang kita tahu, ada orang yang lebih suka banyak bicara, ada yang lebih suka mendengarkan. Nah, di sini nggak bisa jadi orang yang egois. Semua harus saling mengerti dan berkomunikasi dengan baik agar pembentukan postur tubuh dalam setiap gerakan yang dilakukan akan lebih maksimal. Harus equal.

Dengan menjadi base, Acroyoga juga melatih core muscle dan paha dalam orang tersebut. Hal ini tentunya akan membuat paha dalam jadi lebih kencang. Kenapa kakinya bisa lurus menopang flyer di atasnya? Hal ini bisa terjadi karena core muscle yang posisinya berada di atas kemaluan sudah kuat karena sering dilatih. Hasilnya, flyer jadi stabil.

Namun, ada satu hal lagi yang didapatkan fajar dari Acroyoga ini. Ia mengaku sudah 9 orang kliennya sudah bisa hamil sejak berlatih Acroyoga ini. Fokus latihan pada bagian pada paha dalam ini tak hanya akan membuat area alat vital jadi lebih kencang, namun juga dipercaya bisa meningkatkan kesuburan dengan peredaran darah yang lancar pada orang tersebut. �Kalau pengin hamil, datang ke tempat yoga, bener hamil,� ujarnya sambil tertawa.

Ah, quite interesting ya? Kalau kamu memang tertarik untuk berlatih Acroyoga, lirik saja terlebih dahulu Instagram Fajar Putra dengan nama akun @PENYogaStar. Kemudian coba langsung hubungi timnya untuk bertanya lebih lanjut soal Acroyoga. Are you ready to fly?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading